Artis Salshabilla Adriani akhirnya mengungkapkan alasannya memilih diam diam selama menyiapkan pernikahan dengan sang suami, Ibrahim Risyad. Sebelumnya terungkap, Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad telah setahun lamanya menyiapkan acara bahagia itu. Bahkan di tengah persiapan pernikahan, Salsha juga sempat diterpa gosip miring, diduga jadi orang ketiga penyebab putusnya jalinan asmara Rizky Nazar dan Syifa Hadju.
Namun ternyata gosip tersebut tak menghalangi niat Salsha untuk tetap melanjutkan persiapan pernikahannya dengan aktor 30 tahun itu. Saat berbincang di malam puncak Indonesian Television Awards pada Rabu (10/7/2024), Salsha menjelaskan alasan khusus pilih merahasiakan kepada publik. Wanita kelahiran 12 Agustus 2000 itu mengatakan, alasannya tidak mengumbar rencana pernikahan demi menghindari niat niat buruk orang lain.
"Sebenernya nggak tiba tiba, sudah hampir setahun persiapannya." "Cuman memang nggak dipublish karena menghindari niat niat yang buruk dari orang lain," jelasnya, dikutip dari YouTube Indonesian Television Awards. Diam diam Lamaran? Fuji Pamer Roti Buaya di Momen Ultah, Nama Fadil Jaidi Auto Mencuat Banjarmasinpost.co.id
Lebih lagi, pemeran sinetron Bidadari Surgamu itu juga berniat ingin menjaga nama baiknya dan suami sampai sah jadi suami istri. Sampai akhirnya pada tanggal cantik 7 Juli 2024 kemarin, keduanya telah resmi menggelar akad nikah. Tak berselang lama, foto pernikahannya dengan adat Sunda yang nuansa putih pun diunggah lewat akun Instagram pribadi mereka.
"Terus meski sudah lamaran kan belum tentu jodoh ya, karena kan manusia hanya bisa merencanakan. Jadi ya demi menjaga nama baik dari kedua belah pihak pas sudah halal baru di post," lanjutnya. Setelah acara akad, Salsha juga sempat menggelar pernikahan dengan nuansa adat Minang di Jakarta. Sudah dua kali mengadakan pesta, ternyata masih ada satu acara resepsi lagi yang masih dirahasikan oleh keduanya.
"Ada tiga (pesta pernikahannya). Aku (gelar acara) di Jakarta dua duanya adat," ucap Salsha. "Terus kapan resepsinya?" tanya Rian Ibram selaku host. "Ada lagi lah pokoknya," timpal Salsha.
Kemudian, Rian Ibram mencoba memberikan bocoran soal rencana resepsi pernikahan sang aktris akan digelar dalam waktu dekat. "Beberapa hari lagi dia akan melaksanakan resepsi pernikahannya, kita kasih bocorannya segitu aja," ucap Rian Ibram. Lewat Instagram pribadinya @helenokt72, ibunda Salshabilla Adriani, Helena membagikan foto saat sang putri menggelar acara lamaran.
Momen lamaran Salsa dan Ibrahim telah disimpan cukup lama, hingga akhirnya dibagikan ke publik. Helena pun turut buka suara soal persiapan pernikahan putrinya yang sudah dirancang selama setahun. "1 tahun yang lalu kita persiapkan perkawinan kamu," tulis Helen.
Tak hanya itu, Salshabilla Adriani juga meminta ibundanya agar rencana pernikahan dengan Ibrahim kala itu tidak bocor ke publik. "Atas permintaan kamu tidak boleh bocor rencana ini, dari awal bunda biasa biasa aja tapi makin kesini waktu cepat berlalu dan begitu apik kita bersama merahasiakannya.., Apapun yang terjadi kamu memang hebat Salsha karena tidak ada kebocoran sedikit pun makanya bunda menjamin gosip tentang kamu dan kesalahan yang dilempar ke kamu bunda anggap biasa aja karena hanya kita dan WO, Client yang mensupport acara ini dari setahun yang lalu menjaga kerahasian ini akhir awal dari lamaran ini sampai baralek gadang 4 proses kita jalanin sedikit sedikit mulai bocor mungkin itu campur tangan Tuhan bahwa kamu sudah mempersiapkan masa depan kamu dengan orang yang Dia pilih untuk kamu," lanjutnya.
Di akhir unggahan itu, ibunda mantan member girl band Bessara itu juga menyelipkan doa, agar putrinya bisa menjadi istri yang baik untuk Ibrahim. "Terima kasih kakak jadilah istri yang baik, seperti selama ini menjadi anak bunda yang baik." "Serta jadilah ibu yang baik karena bunda ingin cucu bunda juga seperti mamanya dan papanya kelak, 2 orang yang kepribadiannya luar bisa 2 orang yang mencintai keluarganya luar biasa #shaforhim," tutupnya.
Artikel ini merupakan bagian dari KG Media. Ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.